PUK SPAMK FSMI PT.SHINTO KOGYO INDONESIA |
Tahukah kalian, orang yang selalu berpikir positif cenderung lebih sehat ketimbang orang yang selalu berpikir negatif, mengapa demikian?
Berpikir positif atau berpikir negatif adalah pilihan bagi kita, siapapun dapat mengontrol pemikiran nya baik ke arah positif maupun ke arah pemikiran yang negatif. Emang gak semudah itu sih..., tapi kita harus selalu mencobanya untuk berpikir secara positif.
Kenapa kita harus selalu mencoba berpikir positif? Karena orang yg selalu berpikir positif cenderung lebih sehat ketimbang orang yang selalu berpikir negatif, dengan berpikir positif hati akan lebih tenang dan endingnya kita akan selalu bahagia.
Beda halnya dengan orang yang selalu berpikir negatif, biasanya rasa cemas, khawatir, Emosi, bahkan ketakutan yang akan meliputi hati dan pemikirannya. Tentunya hal tersebut tidak baik untuk kesehatan apalagi jika terlalu berlebihan.
Jika kalian ingin selalu berpikir positif tidak ada salahnya jika kalian mulai dengan mencoba beberapa cara berikut ini
Baca Juga : Gaya Hidup Sehat Adalah Pilihan, Yang Mempengaruhi Masa Depan.
Selalu Bersyukur Dengan apa Apa yang kita miliki
Hmmm.. Bersyukur yah..!, kedengeran nya memang mudah. tapi pada kenyataannya tidak semudah itu, apalagi ketika kita sedang berada dalam keadaan terkena musibah ataupun masalah, akan tetapi kita harus berusaha untuk selalu bersyukur dengan apa yang kita miliki dan apa yg kita dapati.
Orang yg selalu bersyukur dengan apa yang di miliki nya, akan selalu berpikir positif, yakinlah setiap orang mempunyai kelebihan dan kekurangan nya masing masing.
Terkadang kita selalu membandingkan diri kita dengan orang lain, kalau hal tersebut untuk motivasi ke arah yang lebih baik sih.. Gak apa apa, akan tetapi kebanyakan dari kita selalu berpikir negatif karena sering membandingkan diri kita dengan kehidupan orang lain yang terlihat lebih bahagia dari kita, bisa bisa dapat menimbulkan rasa dengki, iri, bahkan sampai membenci, yang dapat menimbulkan pemikiran kalut dan kacau. Tentunya lambat laun akan menggangu kesehatan kita.
Tersenyum
Penelitan mengatakan orang yang selalu tersenyum ketika dalam keadaan mempunyai masalah akan cenderung berpikir positif setelah nya, dan akhirnya akan membuat rasa tenang dan nyaman.
Coba tegarkan diri anda untuk selalu tersenyum walaupun dalam keadaan mempunyai masalah. kemudian rasakan ketenangannya.
Orang yang selalu tersenyum juga akan memberikan energi yang positif untuk orang lain, karena kita akan selalu terlihat ramah terhadap orang lain, dan orang lain pun akan merasa senang.
Bangun Optimistisme
Salah satu cara untuk membuat pemikiran positif adalah dengan membangun. rasa optimistime, Orang yang berpikiran optimis, tidak akan takut dengan kegagalan dan membuat diri kita tidak mudah menyerah.
Tapi ingat.. Membangun rasa optimistime jangan sampai berlebihan, karena akan kelewat percaya diri, yang membuat anda bertindak tanpa perhitungan.
Menghargai dan Menghormati Orang lain
Dengan menghargai dan menghormati orang lain akan menimbulkan rasa positif, dan dengan menghargai dan menghormati orang lain juga dapat membuat nyaman kita dalam bergaul dengan orang lain.
Tentunya rasa nyaman tersebut akan memberikan pemikiran positif kepada kita, yang berdampak akan membuat rasa bahagia yang tentunya baik bagi kesehatan kita.
Berada Dalam Lingkungan Orang Orang Positif
Kita harus akui, lingkungan adalah hal yang besar mempengaruhi kehidupan kita, dari gaya hidup, cara bergaul, maupun pemikiran. Seperti kata pepatah berteman dengan pedagang winyak wangi pasti ikut jadi wangi.
orang yang berada pada lingkungan yang baik ataupun positif akan berdampak positif bagi dirinya, begitupun sebaliknya.
Mari mulailah dari sekarang kita selalu berfikir positif, karena dengan selalu berfikir positif akan membuat diri kita tenang, nyaman, dan hati selalu bahagia. Tentunya akan berdampak baik bagi kesehatan kita.